Sigli, haba RAKYAT | Pengumuman, bagi orangtua yang kehilangan anaknya, bernama Muhammad Rasya dapat menemui putranya di stand Diskominsa sekarang”.
Sayup-sayup terdengar informasi yang disampaikan oleh petugas saat mengetahui ada anak yang kehilangan orangtuanya. Kala itu, suasana arena sekitar panggung Pidie bershalawat kinian dipadati pengunjung.
Satu persatu pengunjung mulai berkumpul didepan stand Diskominsa untuk melihat sosok anak hilang. Dia adalah Muhammad Rasya. Bocah 5 tahun tersebut terpisah dari orangtuanya saat sedang asik bermain disalah satu wahana permainan sekitar acara.
“Menariknya, meskipun tidak tahu orangtuanya dimana, anak tersebut tidak menangis, sehingga banyak pengunjung yang terkesima dengan sikapnya yang sangat tenang dan tetap terlihat baik- baik saja ditengah keramaian orang yang memerhatikannya”, cerita Ketua Seksi Protokoler, Publikasi dan Humas Pidie Bershalawat, Muhammad Fadhli, S.Kom., M.Kom, Senin (17/10/2022).
Tidak butuh waktu lama setelah pihak informasi membrikan pengumuman, akhirnya bocah tersebut dijemput ibunya .
“Kedatangan sang ibu tersebut membuat semua pengunjung akhirnya bisa bernafas lega dan kembali bisa menikmati acara hiburan dimalam ketujuh Pidie bershalawat”, ungkap Muhammad Fadhli kepada awak media ini. (AA/hR)