Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel) Ali Wardana. Foto : Wiji Lastini/haba RAKYAT.
LAMPUNG SELATAN – haba RAKYAT |
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel) Ali Wardana menunjukkan komitmennya kepada masyarakat.
Politikus partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) ini menyiapkan satu ambulance gratis untuk warga di Daerah Pemilihan (Dapil) di 3, yang meliputi Kecamatan Penengahan, Bakauheni, Ketapang, dan Sragi.
Hal itu merupakan tindak lanjut dari program pengabdian dan kepedulian dirinya sebagai anggota Legislatif kepada masyarakat.
“Mobil siaga ini kita siapkan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan,” ujar Ali Wardana pada Sabtu (5/7/2025).
Ali Wardana menjelaskan ambulance tersebut disiapkan untuk menjawab kebutuhan warga dalam situasi darurat seperti pengantaran pasien ke fasilitas kesehatan, kondisi medis mendesak, hingga kepentingan sosial yang membutuhkan mobilitas cepat.
“Ini juga sebagai komitmen, sehingga manfaatnya bisa langsung oleh masyarakat,” ucapnya.
Dirinya juga menegaskan bahwa kehadiran ambulance siaga bukan sekadar simbol politik, melainkan bentuk nyata dari kehadiran wakil rakyat di tengah masyarakat.
“Walau masih terbatas, kami ingin mobil ini dimanfaatkan dengan baik oleh warga. Semoga kehadirannya bisa membantu meringankan beban masyarakat saat menghadapi keadaan darurat.” pungkasnya.
WL/hR