Aceh Selatan, haba RAKYAT
Bupati Aceh Selatan, H. Mirwan MS, memimpin rapat penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Aceh Selatan tahun 2025-2029, di Gedung Rumoh Agam, Tapaktuan, Selasa 22 Juli 2025.
Giat tersebut, tampak dihadir Pj Sekda Aceh Selatan, Nasrizal, Para SKPK, Camat se Kabupaten Aceh Selatan, Tim Asistensi, LSM, Insan Pers, dan para undanga lainnya.
Bupati Aceh Selatan, H. Mirwan MS, dalam pembukaannya mengatakan sebagaimana amanat undang-undang, yang menegaskan keselarasan RPJM Daerah, dengan mengacu pada RPJM Nasional, serta memperhatikan potensi dan kearifan lokal.
“Forum OPD adalah langkah strategis dan merupakan bagian penting dari proses perencanaan pembangunan daerah selama lima tahun kedepan,” ungkap Bupati Mirwan.
Dalam upaya untuk mewujudkan Aceh Selatan maju, produktif dan madani, harus dibarengi dengan kesungguhan dalam bekerja sesuai dengan tugas dan fungsi masing-masing.
Menurutnya, forum ini bukan hanya formalitas, namun harus menjadi momentum konsilidasi bersama dalam menyusun arah pembangunan Aceh Selatan yang tepat sasaran, menuju masyarakat sejahtera.
Kata dia, “Pertumbuhan ekonomi Aceh Selatan pada tahun 2024 lalu, mencapai 3,21 persen. Masih berada dibawah pertumbuhan ekonomi Provinsi Aceh,” sebutnya.
Selain itu, angka kemiskinan di Aceh Selatan pada tahun 2024 lalu, juga mencapai 12,02 persen. Angka tersebut masih diatas rata-rata Nasional, yakni 9,03 persen.
Sebab itu, sambung Mirwan, perangkat daerah dan seluruh pihak terkait harus mampu menyusun langkah konkrit dan nyata, agar program kerja yang direncanakan benar-benar dapat dilaksanakan dengan optimal dan memperoleh hasil maksimal, tegasnya.
“Semoga forum ini dapat membawa dampak positif dan semangat bersama untuk membangun Aceh Selatan yang kita cintai ini,” demikian pungkas Bupati Aceh Selatan itu. (Via)