
Sigli,haba RAKYAT I Dinas Sosial Kabupaten Pidie, Selasa (10/06/2025) pagi, menyerahkan bantuan masa panik untuk Korban kebakaran rumah di Gampong Seukeum Kemukiman Bambong, Kecamatan Delima, Pidie.
Bantuan masa panik ini, setelah didata oleh petugas lapangan, kemarin Senin 09 Juni 2025, pada hari ini kita antar kepada korban, kata Plt. Kadinsos Pidie, Muhammad Husin Yahya, S.Ag.
“Bantuan masa panik berupa sandang, pangan, dan peralatan dapur, diantar langsung oleh Kabid Linjamsos, didampingi oleh TAGANA, dan diterima oleh korban, yang disaksikan oleh Keuchik, unsur Forkopincam, serta TKSK setempat”, sebut Plt. Kadinsos.
Untuk sementara korban beserta keluarga masih mengungsi di tempat tetangga. “Kita berharap kepada korban dan keluarganya tabah dalam menghadapi cobaan ini,” ucap Muhammad Husin.
Muhammad Husin juga mengabarkan, bahwa pada Senin 09 Juni 2025, sekira pukul 04.00 Wib menjelang subuh, Kebakaran terjadi di Gampong Seukeum Bambong, Kecamatan Delima, Kabupaten Pidie, menghanguskan sebuah tempat pengajian semi permanen berlantai dua.
Lantai pertama tempat pengajian ini juga ditempati oleh Tgk. Zakaria (49) bersama istrinya Halimati (47 tahun) dan enam anaknya, lantai kedua untuk tempat pengajian. Tgk. Zakaria adalah guru ngaji di tempat tersebut.
Kebakaran diduga akibat arus pendek listrik, yang menyebabkan api dengan cepat membesar dan merambat ke seluruh bagian rumah. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.
Selain menghanguskan rumah semi permanen ukuran 6×6 meter, seluruh isi rumah, termasuk kitab, dokumen, baju serta peralatan sekolah, dan satu unit sepeda juga ikut ludes terbakar.
Saat ini, Tgk. Zakaria bersama keluarga terpaksa tinggal sementara di rumah tetangga.” Kita sudah laporkan kepada pimpinan untuk petunjuk selanjutnya”, pungkas Plt. Kadinsos Pidie.(AA/hR)