
Sigli,haba RAKYAT I Pemerintah Kabupaten Pidie melalui Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) melepas tim Ekspedisi Merah Putih Sumpah Pemuda 2025 yang akan menuju puncak Gunung Apui Peut Sagoe, Kecamatan Geumpang, Pidie.
Acara pelepasan ini berlangsung di halaman Kantor Disparpora Pidie, pada Rabu, 15 Oktober 2025, oleh Kadisparpora Pidie, Edy Saputra S.IP., M.M.
Tim ekspedisi yang terdiri dari 9 personel, 6 laki-laki dan 3 perempuan, akan mengemban tugas mengibarkan bendera merah putih di puncak Apui, pengunungan Peut Sagoe, Gampong Pucok, Kecamatan Geumpang, dalam rangka peringatan Hari Sumpah Pemuda 2025.
Selain itu, tim juga akan mendirikan monumen puncak Apui dengan ketinggian 2424 Meter Diatas Permukaan Laut (Mdpl) serta mendata jalur resmi wisata pendakian gunung Peut Sagoe.
Edy Saputra mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan kerjasama antara stake holder pemuda dan kepariwisataan dengan Pemerintah Kabupaten Pidie. Tujuan utama dari kegiatan ini adalah memeriahkan peringatan hari sumpah pemuda dan pengembangan pariwisata alam di Pidie.
“Pemuda Pidie harus memiliki jiwa yang kuat dan kreatif dalam menghadapi kemajuan dewasa ini. Pihaknya juga siap mendukung karya pemuda Pidie yang siap bersinergi dengan visi misi pemerintah,” kata Edy.
Dalam kesempatan yang sama, Edy juga menyampaikan bahwa output dari Ekspedisi kali ini, Pemkab Pidie akan meresmikan jalur wisata alam gunung Peut Sagoe, sehingga para wisatawan nantinya dapat menggunakan jalur resmi tersebut jika ingin berkunjung ke Peut Sagoe.
“Kami ingin semua kalangan, baik wisatawan domestik dan mancanegara, dapat berkunjung ke Pidie. Peut Sagoe diharapkan dapat menjadi ikon utama wisata petualangan di Pidie, setelah arung jeram di Mane,” terang Edy.
Gunung Apui Peut Sagoe memiliki ketinggian 2424 Mdpl dan merupakan salah satu gunung berapi paling aktif di Aceh dengan jarak tempuh pendakian 6-7 hari via Pucok dan 9-12 hari via Blang Dalam, Mane.
Adapun tim ekspedisi terdiri dari Fitriani, S.Pd., sebagai ketua tim, Fakhrurreza, S.T., sebagai Navigator, Indah Zahratul Faiza sebagai Co-Navigator, Murizal sebagai Jejaker, Riski Saputra dan Rizal Rifky sebagai Leader pembuka jalur, sementara Yasir Fikram sebagai Medis.
Dengan estimasi waktu pelaksanaan selama 10 hari, tim ekspedisi ini siap menghadapi tantangan dan menaklukkan puncak Gunung Apui Peut Sagoe.
Semoga kegiatan ini dapat berjalan lancar dan sukses, serta dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pariwisata dan pelestarian alam.(AA/hR)
Eksplorasi konten lain dari Media haba RAKYAT
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.