Kodam I/Bukit Barisan mengirim Tim Satgas Kesehatan dalam upaya menanggulangi kejadian luar biasa (KLB) wabah Demam Berdarah Dengue (DBD) dan malaria yang melanda Kabupaten Nias Selatan, khususnya di Kecamatan Pulau Tello.
SIBOLGA – haba RAKYAT l Kodam l/BB Kirim Tim Dalam upaya menanggulangi kejadian luar biasa (KLB) wabah Demam Berdarah Dengue (DBD) dan malaria yang melanda Kabupaten Nias Selatan, khususnya di Kecamatan Pulau Tello, Kodam I/Bukit Barisan mengirimkan Satgas Kesehatan dan mendirikan rumah sakit lapangan. Pelepasan Satgas Kesehatan ini dipimpin langsung oleh Pangdam I/BB, Mayor Jenderal TNI Mochammad Hasan, didampingi Danrem 023/KS, Kolonel Infanteri Jansen P. Nainggolan, M.Sc, pada Rabu (25/09/2024).
Sebelum keberangkatan, Pangdam I/BB memastikan seluruh kesiapan personel dan logistik, termasuk alat kesehatan, obat-obatan, serta tenaga medis yang akan digunakan dalam misi kemanusiaan ini. “Pengecekan ini penting untuk memastikan Satgas dapat beroperasi dengan efektif dalam membantu masyarakat yang terdampak wabah,” ujar Danrem 023/KS.
Tim medis yang diberangkatkan terdiri dari dokter dan tenaga medis terlatih dari Kodam I/BB, yang akan bertugas langsung di Pulau Tello. Mereka akan memberikan pelayanan kesehatan, serta melakukan upaya pencegahan dan penanggulangan wabah DBD dan malaria yang sedang menyerang wilayah tersebut.
“Tim medis ini akan mendirikan rumah sakit lapangan untuk memastikan akses pelayanan kesehatan yang cepat dan tepat bagi masyarakat setempat,” lanjut Kolonel Infanteri Jansen.
Langkah cepat dari Kodam I/BB ini diharapkan dapat segera meredakan dampak wabah yang mengancam kesehatan masyarakat di Pulau Tello. Warga setempat sangat menantikan bantuan medis ini, mengingat keterbatasan fasilitas kesehatan di wilayah tersebut.
Rahmat Nduru/hR