Foto Pj Wali Kota Langsa, menyampaikan Amanat Presiden Joko widodo pada peringatan Korpri.
Langsa – haba RAKYAT | Pemerintah Kota Langsa menggelar Upacara memperingati Hari Ulang Tahun Ke-51 Korpri Tahun 2022 yang dipimpin oleh Pj. Walikota Langsa Ir. Said Mahdum Majid yang turut diikuti oleh Ketua DPRK Langsa, Forkopimda, Pimpinan OPD, ASN, TNI, Polri, BUMN/BUMD beserta undangan lainnya dilanjutkan dengan Penyerahan Santunan Jaminan Kematian (JKM) Kepada Ahli Waris Anggota Korpri dan Penghargaan Kepada OPD yang telah mendukung Giat Pariwisata Kota Langsa di Lapangan Merdeka Kota Langsa, Selasa/29/11.
Dalam sambutannya Presiden Republik Indonesia Joko Widodo yang disampaikan oleh Pj. Walikota Langsa Ir. Said Mahdum Majid mengatakan, Pemerintah, Negara, dan juga pribadi, menyampaikan ucapan selamat ulang tahun kepada Para Anggota KORPRI di manapun saudara-saudara bertugas. Terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada segenap keluarga besar KORPRI yang selama setengah abad telah memberikan dharma, bakti, dan pengabdiannya dalam menjalankan tugas dan loyalitas pada bangsa dan negara.
Kepada seluruh Anggota KORPRI untuk benar-benar bisa bertransformasi secara total menjadikan dirinya sebagai bagian dari birokrasi untuk melayani masyarakat dengan sepenuh hati dan adaptif terhadap perubahan yang terus terjadi, harap Joko Widodo.
Saat ini kita masih merasakan dampak pandemi Covid-19 yang terjadi sejak awal 2020, berimplikasi sangat luas terhadap seluruh sektor kehidupan bangsa sehingga mau tidak mau, kita harus beradaptasi dengan melakukan perilaku baru yang berbeda dari sebelumnya.
KORPRI dapat menjadi pelaku aktif dalam kebiasaan baru tersebut menuju cara berpikir dan cara bertindak yang efisien, inovatif, dan berdaya saing tinggi sesuai dengan tema HUT KORPRI tahun ini “KORPRI Melayani, berkontribusi dan berinovasi untuk negeri”.
Mengenai keberadaan KORPRI pasca terbitnya Undang-undang No : 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara, Presiden Republik Indonesia sudah pernah menyampaikan bahwa organisasi KORPRI akan bertransformasi menjadi Korps Pegawai ASN RI dengan tujuan menjaga kode etik profesi dan standar pelayanan profesi aparatur sipil negara serta mewujudkan jiwa Korps ASN sebagai pemersatu bangsa.
Kemudian Joko Widodo menyampaikan beberapa pesan dan harapan untuk dipedomani yakni memperkuat soliditas dan solidaritas korps dan perkuat kerja sama dengan segenap komponen bangsa dalam rangka menegakkan fungsi sebagai perekat persatuan dan kesatuan bangsa.
Mencari terobosan-terobosan positif dan cara kerja yang lebih cepat dan lebih murah serta birokrasi yang lebih singkat, transparan dan akuntabel guna meningkatkan pelayanan publik yang makin berkualitas. Memperkokoh integritas aparatur melalui perubahan mindset dengan menghindari segala bentuk pungutan liar, tingkatkan kerja keras, kerja cerdas, kerja ikhlas dan kerja tuntas. Perkuat jiwa korps, disiplin dan tertib hukum. (HR 02)