Banda Aceh, haba RAKYAT
Program Studi Pendidikan S3 Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Syiah Kuala (USK) melaksanakan ujian seminar proposal disertasi perdana pada hari ini, Kamis, 13 Februari 2025.
Kegiatan ini berlangsung dari pukul 09.00 hingga 11.00 WIB bertempat di Ruang Teleconference FKIP USK.
Mahasiswa yang mengajukan proposal disertasi dalam ujian ini adalah Tuti Liana dengan judul penelitian “Penerapan E-Modul Menggunakan Pendekatan STEM pada Pembelajaran Materi Pencemaran untuk Meningkatkan Literasi Sains dan Literasi Lingkungan Siswa SMA di Kabupaten Bireuen.”
Ujian ini dihadiri oleh mahasiswa Program Studi Pendidikan S3 serta dosen FKIP yang turut berpartisipasi dalam sesi akademik tersebut.
Ujian seminar proposal disertasi ini dibuka oleh Koordinator Prodi Pendidikan S3, Prof. Dr. Asnawi, S.Pd., M.Ed. Dalam sambutannya menyampaikan bahwa ini merupakan mahasiswa angkatan pertama tahun 2023 yang akan diuji pada sesi ujian seminar proposal disertasi hari ini.
Kegiatan ini merupakan salah satu tahap yang harus dilalui oleh mahasiswa sebelum melakukan penelitian disertasinya.
Kegiatan ini menandai langkah awal dalam proses akademik mahasiswa Program Doktor di FKIP USK, yang bertujuan untuk memberikan umpan balik konstruktif terhadap rancangan penelitian mahasiswa sebelum memasuki tahap penelitian lebih lanjut.
Melalui kegiatan ujian seminar proposal disertasi ini, mahasiswa diharapkan dapat mempertajam argumentasi ilmiah serta memperbaiki aspek metodologis dalam penelitian yang akan mereka lakukan.
Seminar proposal ini menjadi tonggak penting bagi Program Studi Pendidikan S3 FKIP USK dalam membina mahasiswa doktoral untuk menghasilkan penelitian yang berkualitas dan berkontribusi bagi dunia pendidikan, khususnya dalam penerapan pendekatan berbasis Digital dan STEM dalam pembelajaran di tingkat sekolah menengah atas.
Kami berharap kepada mahasiswa angkatan pertama yang lain yang belum mengajukan untuk ujian seminar proposal segera melakukannya dengan mengikuti panduan penulisan disertasi yang telah ditetapkan prodi.
Di akhir sambutannya, Prof Asnawi menyampaikan bahwa ujian seminar proposal ini akan dipimpin oleh Ketua atau Promotor dari mahasiswa yang bersangkutan dalam hal ini adalah Prof. Dr. Djufri, M.Si. Adapun tim penguji terdiri dari Dr. Samingan, M.Si. sebagai Penguji 1, Dr. Ismul Huda, M.Si. sebagai Penguji 2, Prof. Dr. M. Ali S., M.Si. sebagai Ko-Promotor/Penguji 3, serta Prof. Dr. Sofyan, M.A. sebagai Ko-Promotor/Penguji 4.
Di sisi lain, Dekan FKIP USK Dr. Drs. Syamsulrizal, M.Kes menyambut baik pelaksanaan ujian seminar proposal perdana ini di Program Studi Pendidikan S3. Kami akan terus memberikan pelayanan terbaik untuk pelaksanaan kegiatan akademik di Prodi Pendidikan S3 ini yang merupakan satu satunya program doktoral yang ada di FKIP USK.
Kami juga akan terus berupaya untuk menyiapkan ruang pelaksanaan ujian seminar proposal, ujian tertutup, dan sidang terbuka program doktor ini yang representative. Ruang yang akan dibuat nanti tentu akan digunakan untuk pelaksanaan ujian bagi mahasiswa S2 dan S3.
Sebelum ruang sidang tersebut selesai dalam waktu tidak terlalu lama, untuk sementara kita gunakan ruang teleconferen FKIP USK yang sudah sangat representative juga, intinya, kami pimpinan akan terus berupaya memberikan yang terbaik untuk FKIP USK, tutup Dekan FKIP USK, Dr. Drs. Syamsulrizal, M.Kes. (ARP)