
Sigli,haba RAKYAT |
Racana Pramuka Unigha Sigli melakukan aksi penanaman 2500 manggrove di pantai Tanjong Harapan, Gampong Kramat Luar, Sigli, Selasa (29/08/2023).
Aksi tersebut digelar dalam rangka HUT ke-78 RI dan HUT ke-62 Pramuka, yang diikuti oleh seratusan peserta dari Pramuka Penegak, Mahasiswa Pencinta Alam dan Komunitas Penggiat Lingkungan di Pidie.
Dalam aksi tersebut, Pj. Bupati Pidie, Ir. Wahyoedi Adisiswanto, M.Si dan Kadis LH Pidie, Firman Maulana, langsung melakukan tanam perdana bibit manggrove dan diikuti oleh seluruh peserta aksi.
Ketua Panitia Kegiatan, Murshaliyuddin, mengatakan, kegiatan tersebut merupakan aksi memperingati HUT ke-78 RI dan HUT ke-62 Pramuka.
“Kali ini, kami memilih tanam manggrove karena melihat pentingnya manfaat pohon tersebut terhadap kelangsungan hidup kita dan biota laut,” jelasnya.
Dia juga mengatakan, pihaknya akan menanam manggrove sebanyak 2500 bibit di areal seluar 1 hektar, di pantai Tanjong Harapan, Kramat Luar, Sigli.
Di tempat yang sama, Ketua Umum Racana Pramuka Unigha Sigli, Muhammad Zulfahmi, mengatakan, kegiatan bakti sosial adalah pogram rutin lembaga. Kegiatan kali ini, kami bertujuan untuk mensosialisasi kepada siswa dan masyarakat bahwa pentingnya menjaga lingkungan disekitar.
“Pidie memiliki garis pantai yang luas, manggrove adalah hutan yang cocok di pesisir Pidie, kelangsungan hidup biota laut akan menyeimbangkan tatanan sosial warga pesisir,” ungkapnya.
Targetnya, kami ingin pantai Tanjong Harapan, dapat dijadikan sebagai kawasan pantai berbasis lingkungan. Sehingga, selain tempat rekreasi keluarga, juga menjadi taman edukasi lingkungan.
Sementara itu, Pj. Bupati Pidie, Ir. Wahyudi Adisiswanto, M.Si., dalam apel aksi tersebut, mengapresiasi aksi Racana Pramuka Unigha Sigli dan stake holder yang hadir, yang peduli akan lingkungan.
“Saya bangga generasi muda Pidie yang peduli lingkungan dan kreatif dalam bersosial masyarakat, tetap semangat. Pemkab Pidie akan selalu mendukung pemuda dan komunitas yang siap membangun Pidie,” ucap orang nomor satu di Pidie tersebut.(AA/hR)