Aceh Utara – haba RAKYAT | Sekolah Dasar Negeri 7 Tanah Jambo Aye Kabupaten Aceh Utara mengharapkan kepada para siswa yang ada di sekolah tersebut agar lebih giat lagi dalam belajar supaya para siswa dapat membentuk karakter yang pada akhirnya Generasi penerus bangsa kita semakin cerdas dan mutu pendidikan lebih meningkat dan berkualitas.
Hal tersebut disampaikan Kepala Sekolah SD Negeri 7 Tanah Jambo Aye Aceh Utara Azizah,S.Pd.I pada saat pembagian hadiah trophy dan buku tulis pasca kenaikan kelas para siswa. Sabtu 18 Juni 2022.
“Meskipun hadiah yang kami berikan tidak sebesar harapan atau jerih payah siswa-siswi dalam proses giat belajar untuk mendapatkan predikat juara atau rangking kelas. Namun momentum seperti ini adalah harapan yang di tunggu-tunggu oleh para siswa dan wali murid. Karena pada saat anak anak di panggil kedepan kelas dan diumumkan sebagai juara 1, dan 2 ataupun juara 3, mereka cukup bersemangat tat kala namanya di panggil satu per satu,” ujar Azizah, S.Pd.I kepada media haba RAKYAT.
Kepsek SDN 7 Tanah Jambo Aye juga menyampaikan penghargaan kepada
siswa-siswi yang ikut lomba extrakurikuler menjelang pembagian rapor dan menunggu hadiah pada kegiatan lomba balap karung, bola dangdut, bawa kelereng yang di ikuti oleh para siswa kelas 3, 4 dan 5.
Pembagian hadiah kepada siswa-siswi berprestasi merupakan kegiatan rutin yang kami lakukan setiap tahun, yang intinya kita berharap agar anak anak lebih termotivasi dalam belajar yang pada akhirnya dapat membentuk sikap dan karakter si anak hingga menjadi generasi yang berakhlakul Karimah,” pungkasnya. (Raz)