banner 325x300

banner 728x90

DAERAH  

Bupati Sukhairi Pimpin Upacara Hari Otonomi Daerah di Halaman Masjid Agung Nur Ala Nur

banner 120x600

Bupati Madina H. Muhammad Jakfar Sukhairi Nasution, saat menjadi Inspektur Upacara dalam rangka memperingati Hari Otonomi Daerah ke-28 di pelataran Masjid Agung Nur Ala Nur Desa Parbangunan Kecamatan Panyabungan, Kamis (25/4/2024). (Foto/ hR/ Sawaluddin)

Madina, haba RAKYAT
Bupati Mandailing Natal (Madina) H. Muhammad Jakfar Sukhairi Nasution Menjadi Inspektur Upacara dalam rangka memperingati Hari Otonomi Daerah (Otoda) yang ke-28 di pelataran Masjid Agung Nur Ala Nur Desa Parbangunan Kecamatan Panyabungan, Kamis (25/4/2024).

H. Muhammad Jakfar Sukhairi Nasution dalam pidatonya menyampaikan dihari otonomi daerah yang ke 28 tahun 2024 ini kita usung tema berkelanjutan Menuju Ekonomi Hijau dan lingkungan yang sehat.

Tema Hari Otonomi Daerah ke-28 ini dipilih untuk memperkokoh komitmen tanggung jawab dan kesadaran seluruh jajaran Pemerintah Daerah Mandailing Natal (Madina) akan amanah serta tugas untuk membangun keberlanjutan dalam pengelolaan sumber daya alam dan lingkungan hidup ditingkat lokal serta mempromasikan model ekonomi yang ramah lingkungan.

Sukhairi Nasution juga menyampaikan disentralisasi diarahkan untuk memberikan pelayanan publik bagi masyarakat secara efegtif, efisien dan ekonomis melalui berbagai inovasi kebijakan pemerintah yang menegakkan kepada kekhsan daerah yang bersangkutan (endogenous develop ment) serta pemanfaatan potensi sumber daya alam yang bijak dan berkelanjutan.

Setelah 28 tahun lalu otonomi daerah telah memberikan dampak positif, berupa meningkatkan angka Indeks Pembangunan Manusia (IPM) dan bertambah Pendapatan Asli Daerah (PAD) dan kemampuan Fiskal Daerah, sebutnya Sukhairi Nasution. (Udin Ray)

banner 325x300