Wakil Bupati Mandailing Natal (Madina) Atika Azmi Utammi Nasution didampingi Kepala Kantor Kementerian Agama Kemenag Mandailing Natal H.Pardamean, Ketua Badan Kenajiran Masjid BKM Masjid Nur-Alannur Desa Parbangunan H. M.Amin Rangkuti, dan Ketua Badan Amil Zakat (BAZNAS) Safei Lubis melakukan Fhoto berdasama usai menyerahkan Bantuan Amil Zakat (BAZNAS) di Masjid Nur-Alannur Desa Parbangunan Kecamatan Panyabungan, Senin 27/6/2022 (Fhoto/hR/ Sawaluddin).
Madina, haba RAKYAT | Wakil Bupati Mandailing Natal (Madina), Atika Azmi Utammi Nasution menyerahkan Zakat, inpaq Shodaqoh (ZIS) di Masjid Nur-Alannur Desa Parbangunan Kecamatan Panyabungan, Senin (27/7/2022).
Penyaluran ZIS tersebut langsung disaksikan Kakan Kemenag Mandailing Natal (Madina), H.Parmohonan bersama Ketua Badan Kenajiran Masjid (BKM) M.Amin Rangkuti dan Sejumlah Kepala OPD lainnya.
Ketua Baznas Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Safei Lubis dalam sambutannya mengatakan BAZNAS merupakan institusi Pemerintah non struktual, serta memiliki tanggung jawab untuk mengumpulkan dan mendistribusikan yang namanya Zakat.
Lanjut, Safei Lubis menyampaikan BAZSAN Mandailing Natal memiliki 5 program kerja, antara lain, Madina Taqwa, Madina Kerja, Madina Sehat, Madina Cerdas, Madina Peduli dan Mandailing Natal Makmur.
Program Madina Cerdas akan diberikan kepada 90 Orang Mahasiswa dengan jumlah Rp 1.000.000, (Satu Juta Rupiah) per orangnya, siswa tingkat SD sebanyak 31 orang dengan jumlah bantuan Rp 350.000., (Tinga Ratus Lima Puluh) Per Orangnya, dan untuk tingkat MTsN 10 orang dengan jumlah bantuan Rp 500.000,. (lima Ratus Ribu Rupiah) per orangnya.
Sementara sasaran program madia taqwa ada sebanyak 5 (lima) masjid dan 1 (satu) TPQ dan 1 (satu) MDTA dengan jumlah bantuan berpariasi, Ungkapnya Safei Lubis.
Sementara Wakil Bupati Mandailing Natal (Madina) Atika Azmi Utammi Nasution dalam pidatonya mengatakan mengapresiasi BAZNAS yang cekatan dan transparan dalam mengelola dana Zakat yang dikumpulkan.
Lanjut, Kami Ucapkan terimakasih banyak untuk seluruhnya yang telah menyalurkan Zakat melalui BAZNAS dan harapan saya kepada penerima Agar dimanfaatkan sesuai kebutuhan. (Udin)